IMG-LOGO
Kegiatan KKN

KKN Tim II Undip Menghadirkan Inovasi - Program Pelatihan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa melalui Digitalisasi Pelayanan Publik Desa Purworejo

Create By 18 August 2024 1 Views
IMG

 

Purworejo, Magelang (15/08/2024) KKN TIM II Undip 2023/2024 di Desa Purworejo, Kec. Candimulyo, Kab. Magelang telah berhasil melaksanakan program peningkatan kapasitas perangkat desa melalui pengaplikasian digitalisasi pelayanan publik di Desa Purworejo. Program ini sebagai inisiatif strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan di tingkat desa yang bertujuan untuk memperkuat keterampilan dan kompetensi perangkat desa dalam memberikan layanan publik yang makin efektif, efesien, dan membantu permasalahan masyarakat desa.

Pelatihan Berbasis Keterampilan dan Teknologi

Pelatihan ini mencakup aspek penting dalam pelayanan publik, mulai dari pemanfaatan teknologi informasi hingga digitalisasi administrasi desa. Pelatihan diberikan kepada perangkat desa yang mengelola website dan administrasi desa. Materi pelatihan meliputi pemanfaatan media sosial, pengelolaan arsip desa, strategi dalam meningkatkan kepuasan masyarakat, serta penggunaan media sosial untuk memberikan informasi lebih lanjut mengenai profil desa kepada masyarakat dan pengunggahan kegiatan desa.

"Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami (perangkat desa) dalam meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat melalui pemanfaatan media sosial," ujar Chasan Qomar, Kepala Urusan Umum dan Perencanaan, pada acara pelatihan bersama mahasiswa KKN TIM II Undip. "Kami berharap perangkat desa kedepannya mampu mengaplikasikan dan mengoptimalkan digitalisasi pelayanan publik dalam menghadapi tantangan modernisasi." 

Metode Pelatihan yang Inovatif

Progran ini dilakukan melalui berbagai metode, mulai dari penyuluhan dan sesi praktek langsung. Peserta pelatihan terdiri dari perangkat desa Purworejo yang mengelola manajemen administrasi desa, mengungkapkan antusiasme mereka pada materi yang disampaikan.

Evaluasi dan Dampak Pelatihan

Setelah pelaksanaan pelatihan, diperlukan evaluasi berkelanjutan bagi perangkat desa dalam mengukur efektivitas program dan dampaknya bagi kinerja perangkat desa. Dengan adanya survei kepuasaan masyarakat turut membantu dalam menentukan hasil dari program ini dan memastikan bahwa pelatihan tersebut dapat memberikan dampak yang maksimal.

Dengan adanya program pelatihan peningkatan kapasitas perangkat desa dalam digitalisasi pelayanan publik, diharapkan perangkat desa mampu memberikan pelayanan publik secara efektif, akurat, dan berkualitas. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kepuasan masyarakat dan indeks pelayanan publik di tingkat desa.

lynk.id/Digitalisasi Pelayanan Publik Desa Purworejo

(Penulis : Vianda Shafa Aurellia / Mahasiswa KKN TIM II Undip 2023/2024)